Subscribe:

Labels

10 Jul 2011

Casey Stoner Tak Pedulikan Yamaha

Casey Stoner tak terlalu yakin bahwa Yamaha sudah melakukan sebuah langkah besar untuk meningkatkan performanya sehingga bisa mengalahkan Repsol Honda. Hasil dua seri terakhir, di mana Ben Spies dan Jorge Lorenzo bisa melibas Honda, bukanlah indikasi untuk mengakui hal tersebut.

Memang, sejak awal musim ini, Honda tampil sangat dominan. Total lima seri berhasil dimenangi Honda dari delapan seri yang sudah dilakoni, sementara Stoner mampu meraih empat kemenangan. Namun, dalam dua seri terakhir, Yamaha mampu mematahkan dominasi tersebut, dimulai dari kesuksesan Spies menjuarai balapan di Assen, Belanda, 25 Juni lalu, dan performa fantastis Lorenzo, yang menaklukkan duo Repsol Honda di Mugello, 3 Juni lalu.

Meskipun demikian, Stoner masih kokoh di puncak klasemen sementara, dengan keunggulan 19 poin atas Lorenzo, dan ini menjadi modal penting untuk menghadapi seri kesembilan di Sachsenring, Jerman, 17 Juli mendatang. Juara dunia 2007 ini tetap yakin bisa mempertahankan posisi itu karena, menurut dia, motor Yamaha tak terlalu mengalami kemajuan yang luar biasa.

"Saya pikir Jorge baru saja menunjukkan kepercayaan diri yang tinggi saat membalap dan itulah keadaannya. Saya tidak melihat motornya bekerja jauh lebih baik. Sudah beberapa kali saya berada di belakangnya dan tampaknya bakal terjadi hal serupa. Saya seharusnya bisa memenangi balapan itu (Mugello) dan kemudian tidak terlihat sebagus apa yang terjadi sekarang.

"Orang tidak menyadari bahwa tidak ada sebuah langkah besar di antara motor-motor sekarang. Semua motor yang ada punya kemampuan untuk menang dan tampil dengan baik. Di Le Mans, Yamaha biasanya kompetitif tetapi tahun ini tidak, dan kemudian di Catalunya mereka kedua dan ketiga. Jadi, saya tidak berpikir bahwa mereka tidak begitu kompetitif. Hal ini tergantung dari kepercayaan diri setiap pebalap pada akhir pekan dan pengesetan, tetapi saya pikir mereka akan mendorong untuk berada di depan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar