26 Jun 2011
SH Terate Cup Mulai Digelar 2011
Laga akbar pendekar SH Terate dihelat. Ratusan pendekar dari perguruan historis yang lahir di Madiun ini ambil bagian. Puncak acara pembukaan digelar di Padepokan SH Terate dengan acara buka gelanggang oleh Ketua Umum SH Terate H. Tarmadji Boedi Harsono,SE.
Acara yang dihadiri jajaran Katua PB IPSI, di antaranya Dr. Taufik ini, ditonton ribuan masyarakat Madiun dan sekitarnya. Mereka antusias mengikuti jalannya acara. Bahkan sejak acara dimulai pukul 07.30 hingga berakhir pukul 21.00, penonton tak beranjak dari tempatnya.
Pada sesi pembukaan SH Terate Cup ini, panitia langsung menghelat empat kelas laga pendekar putra putri. Mereka adalah atlet SH Terate dari Perwakilan Wilayah Madiun, Ponorogo, Magetan, Ngawi, DKP Madiun dan Pacitan.
Sementara untuk laga penyisihan peserta dari cabang lain, digelar di masing-masing perwakilan. Misalnya, untuk perwakilan Jawa Tengah wil Barat, di gelar di SH Terate Pemalang. Sedang peserta dari cabang di wilayah Jawa Tengah wil TImur digelar di Semarang.
Ketua Umum SH Terate Pusat Madiun H Tarmadji Boedi Harsono,SE mengatakan, pembagian laga penyisihan pada masing-masing perwakilan ini dimaksud agar seleksi atlet berjalan proporsional dan profesional. Sementara untuk babak finalnya bakal di gelar di Padepokan SH Terate Pusat Madiun. “Jadi nanti atlet yang bertanding di Padepokan ya benar-benar atlet yang pilih tanding, atlet yang berkualitas, karena sudah melewati seleksi ketat di tingkat perwakilan,” ujarnya
Label:
budaya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar